//My Inspiration

"Welcome in izderi-zuheimi.blogspot.com // Cinta yang sejati tidak terletak pada apa yang telah dikerjakan dan diketahui, namun pada apa yang telah dikerjakan namun tidak diketahui //

// My Photos

Selasa, 07 April 2009

Bakumpua Basamo Outlet di Air Haji


Air Haji 4 April 2009
Indosat Cabang Padang kembali melaksanakan acara Silaturahmi dan Ramah Tamah dengan mitra dealer, outlet dan canvasser. Acara yang bertajuk "Bakumpua Basamo Outlet " ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 4 April 2009 bertempat di Rumah Makan Surya Air Haji Pesisir Selatan.
Acara silaturahmi ini cukup disambut antusias oleh peserta, karena sudah lebih dari satu tahun Indosat Cabang Padang tidak melaksanakan acara serupa. Lebih kurang 50 outlet yang berada di cluster Pesisir Selatan II yang mencakup daerah Balai Selasa, Lagan, Punggasan, Air Haji dan Hilalang Panjang menghadiri acara gathering yang bertabur hadiah ini.
Rindu dan rasa kangen bercampur pada saat bertemu duduk dalam sebuah ruangan dan bercengkarama dengan riang.
Pada acara ini tim Indosat mempersentasikan program terbaru dari Mentari dan IM3 Groov3 serta informasi terbaru tentang voucher internet indosat.Yang paling dinanti para peserta pada acara tersebut adalah pengundian para pemenang dari 2 program yang dibuat oleh Indosat Padang. Dua program tersebut adalah Program Top up SEV Berhadiah dan Program Top Sales Punya Indosat. Hadiah yang diberikanpun bervariasi yaitu berupa Televisi,HP,DVD, Tape Compo dan uang tunai senilai satu juta rupiah.
Pemenang untuk program Top Sales punya Indosat adalah Thomas Cell(Air Haji),yang mendapatkan voucher senilai Lima Ratus Ribu Rupiah, pemenang kedua Surya Cell (Air Haji) dengan voucher belanja senilai Tiga Ratus Ribu dan Fery Cell (Balai Selasa)sebagai pemenang ketiga dengan voucher belanja senilai Dua Ratus Ribu Rupiah. Sementara itu untuk program Top up SEV Berhadiah, hadiah utama diraih oleh Anisa Cell (Lagan) dengan meraih TV 21 inchi, Ghana Cell (Air Haji) meraih HP, Divar Cell (Balai Selasa)meraih DVD dan Deo Cell (Punggasan)mendapatkan satu buah Tape Compo.
Pada acara tersebut juga dilakukan lelang kartu perdana Mentari dan IM3 serta voucher dengan memperebutkan hadiah doorprize 1 buah handphone. Total penjualan dari lelang perdana ini senilai 10 juta dan pemenang door prizenya adalah Thomas Cell dari Air Haji.
Acara Bakumpua Basamo Outlet ini cukup mendapatkan sambutan yang cukup baik dari mitra outlet."Terimakasih kepada Indosat, sudah lama acara seperti ini tidak dilaksanakan, termasuk kompetitor lain selain indosat. Acara ini sangat bagus untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan antara indosat, dealer dan outlet selaku mitra kerja. Mudah-mudahan ini menjadi agenda rutin indosat tiap tahunnya." tegas Pak Zul dari Ghana Cell.

Hal senada juga diungkapkan oleh Bapak Ramadhan dari Anisa Cell,kegiatan seperti ini kalau dapat dipertahankan terus, dengan program-program yang lebih kreatif lagi dan tentunya dengan hadiah yang lebih besar lagi, ketus Ramadhan sambil berkelakar.
Selain pembagian hadiah indosat Padang juga memberikan kesempatan kepada mitra outlet untuk menyampaikan keluhan dan permasalahan yang terjadi yang berhubungan dengan indosat, baik masalah layanan sinyal, distribusi produk dan promosi.
Pada kesempatan ini, para mitra outlet juga mendapatkan bingkisan dari Indosat, berupa baju kaos branding indosat dan spanduk serta material promosi lainnya.
Di akhir acara untuk kekompakan dan kebersamaan semua peserta baik mitra outlet, dealer, canvasser dan pihak dari indosat mengambil dokumentasi untuk dijadikan kenang-kenangan. Mudah-mudahan acara seperti ini menjadi agenda tahunan bagi Indosat Cabang Padang.(Izderi-Channel Management Indosat Padang)

Tidak ada komentar: